INDIVIDU KELUARGA DAN MASYARAKAT
Individu keluarga dan msyarakat adalah komponen yang sangat penting dalam kehidupan sosial dan bermasyarakat, dari individu - individu yang berkumpul dalam suatu tempat maka lahirlah penduduk, kemudian dari penduduk lahirlah masyarakat, dimana penduduk yang mendiami suatu daerah dan mendiami suatu daerah dan memiliki ciri khas kebudayaan . Suatu masyarakat pasti akan menghasilkan suatu kebudayaan yang baru karena terdapat kemajemukan dalam bermasyarakat tersebut, sehingga kebudayaan yang baru pun dapat dibentuk. Kebudayaan merupakan hasil dari kehidupan masyarakat itu sendiri, dimana suatu masyarakat belajar tentang adat istiadat, tata krama, sopan santun dan lain - lain dalam suatu kebudayaan.
Kebudayaan dapat dibagi kedalam dua bentuk yaitu kebudayaan materi dan non materi. kebudayaan non materi terdiri dari kata - kata yang dipergunakan orang , hasil pemikiran, adat istiadat, keyakinan dan kebiasaan yang diikuti anggota masyarakat. Kebudayaan materi terddiri atas benda - benda hasil karya misalnya alat - alat, mebel, mobil, bangunan, ladang yang diolah dan sebagainya. Kebudayaan sering dicampur adukan dengan masyarakat, yang sebenarnaya arti keduanya berbeda, kebudayaan adalah sistem noilai dan norma, sementara masyarakat adalah sekumpulan manusia yang secara relatif mandiri, yang hidup bersama- sama cukup lama, yang mendiami suatu wilayah tertentu, memiliki kebudayaan yang sama, dan melakukan sebagian besar kegiatannya dalam kelompok tersebut. Fungsi kebudayaan bagi masyarakat ditujukan untuk membantu manusia dalam melangsungkan kehidupan bermasyarakat. Masyarakat adalah suatu organisasi manusia yang saling berhubungan satu sama lain. Kebudayaan adalah suatu sistem nilai dan norma yang terorganisasi yang menjadi pegangan bagi masyaraka tersebut.
Sumber :
http://taadeers.blogspot.com/2010/10/artikel-kebudayaan.html
http://www.scribd.com/doc/30270187/Kebudayaan-Dan-Masyarakat